- Source: Tembilahan, Indragiri Hilir
Tembilahan adalah ibu kota Kabupaten Indragiri Hilir yang sekaligus menjadi pusat pemerintahan dan perekonomian dari Kabupaten Indragiri Hilir. Tembilahan juga merupakan sebuah wilayah kecamatan di kabupaten Indragiri Hilir, provinsi Riau, Indonesia. Kecamatan Tembilahan memiliki luas wilayah 197,37 km², terdiri dari 8 kelurahan.
Batas wilayah
Kecamatan Tembilahan memiliki batas-batas wilayah sebagai berikut:
Sebelah utara berbatasan dengan Kecamatan Batang Tuaka.
Sebelah timur berbatasan dengan Kec. Kuala Indragiri dan Tanah Merah.
Sebelah selatan berbatasan dengan Kecamatan Enok.
Sebelah barat berbatasan dengan Kec. Tembilahan Hulu dan Batang Tuaka
Geografis
Keadaan tanah daerah ini sebagian besar terdiri dari tanah gambut dan endapan sungai serta rawa-rawa. Pusat Pemerintahan Wilayah Kecamatan dari permukaan laut adalah 1 s/d 4 meter. Ditepi-tepi sungai dan muara parit-parit banyak terdapat tumbuh-tumbuhan seperti pohon Nipah. Karena kecamatan ini merupakan daerah gambut, maka daerah ini digolongkan daerah beriklim tropis basah, apabila diperhatikan jumlah hari hujan daerah ini yang memiliki ketinggian rata-rata 2,5 meter dari permukaan laut, tercatat hari hujan yang tertinggi pada bulan Maret 1999 yaitu 11 hari, sedangkan angka yang terendah pada bulan Juni 1999 yaitu 4 hari.
Demografi
Penduduk Kecamatan Tembilahan terdiri dari berbagai suku bangsa yaitu suku Melayu, Minang, Jawa, Batak, Banjar, Bugis, Tionghoa, dan beberapa suku lainnya. Mata pencaharian utama penduduk kecamatan Tembilahan adalah di sektor pertanian. Berdasarkan data Kementerian Dalam Negeri tahun 2021, mencatat bahwa masyarakat kecamatan Bengkalis memiliki beragam agama yang dianut. Adapun persentasi penduduk menurut agama yang dianut adalah Islam sebanyak 96,92%, kemudian buddha sebanyak 1,94%. Selebihnya menganut agama Kristen yakni 1,14%, dimana Protestan 1,03% dan Katolik 0,11%.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Tembilahan, Indragiri Hilir
- Kabupaten Indragiri Hilir
- Seberang Tembilahan, Tembilahan, Indragiri Hilir
- Tembilahan Hilir, Tembilahan, Indragiri Hilir
- Tembilahan Kota, Tembilahan, Indragiri Hilir
- Pekan Arba, Tembilahan, Indragiri Hilir
- Sungai Perak, Tembilahan, Indragiri Hilir
- Sungai Beringin, Tembilahan, Indragiri Hilir
- Daftar kecamatan dan kelurahan di Kabupaten Indragiri Hilir
- Tembilahan Hulu, Indragiri Hilir
- Indragiri Hilir Regency
- Tembilahan
- Persih Tembilahan
- Beringin Stadium
- Riau
- 2012 Pekan Olahraga Nasional
- List of football clubs in Indonesia
- 2011–12 Liga Indonesia Premier Division
- List of districts of Riau
- 2014 Liga Indonesia Premier Division