Tito Lutwa
Okello (1914 - 3 Juni 1996) adalah seorang perwira tingi militer dan politisi Uganda. Ia menjabat sebagai Presiden Uganda selama enam bulan (29 Juli 1985-26 Januari 1986).
Latar belakang
Tito Okello lahir tahun 1914 dalam keluarga suku bangsa Acholi di Nam Okora, Distrik Kitgum.
Pada 1940, saat ia berusia 26 tahun, ia bergabung dengan King's African Rifles (KAR), pasukan kolonial saat itu. Hampir bersamaan waktunya dengan bergabungnya Idi Amin dalam pasukan yang sama. Ia ikut terlibat dalam pertempuran Kampanye Afrika Timur.
Tito Okello merupakan salah satu komandan dalam pasukan koalisi antara Tentara Pertahanan Rakyat Tanzania dan Tentara Pembebasan Uganda (UNLA) yang menjatuhkan Idi Amin dari kursi presiden tahun 1979. Ia terpilih sebagai Komandan Tentara Pembebasan Uganda dari tahun 1980 sampai tahun 1985.
Kudeta
Pada Juli 1985, bersama-sama dengan Bazilio Olara
Okello,
Tito Lutwa
Okello melakukan kudeta untuk menggulingkan Presiden Milton Obote. Ia menjabat sebagai presiden selama enam bulan hingga ia digulingkan oleh Tentara Perlawanan Nasional (NRA) dipimpin oleh presiden saat ini, Yoweri Museveni. Setelah digulingkan, ia diasingkan ke Kenya.
Referensi
Pranala luar
Profil Presiden Uganda - DPR Uganda Diarsipkan 2016-03-07 di Wayback Machine.
Analisis Kekacauan Politik dan Militer Uganda pada 1970-an dan 1980-an