- Source: Turbo Assembler
Turbo Assembler (TASM) merupakan perangkat lunak bahasa pemrograman Assembly yang dikembangkan Borland untuk komputer personal yang kompatibel dengan IBM, umumnya berbasis prosesor x86. Perangkat lunak ini diperdagangkan oleh Borland sebagai sebuah produk mandiri, atau dipaketkan bersama produk perangkat lunak bahasa pemrograman tingkat tinggi yang juga dikembangkan Borland, biasanya produk untuk tingkat mahir seperti (Borland Pascal, atau Borland C++), dan memiliki integrasi yang sangat baik dengan bahasa-bahasa pemrograman tingkat tinggi tersebut. Dengan berakhirnya era kejayaan keluarga Turbo, Turbo Assembler saat ini sudah tidak lagi dikembangkan oleh Borland.
Perangkat lunak Turbo Assembler dipaketkan bersama linker (disebut Turbo Linker atau TLINK), dan dilengkapi pula dengan Turbo Debugger, perangkat lunak untuk kebutuhan debugging. Untuk mendukung kompatibilitas dengan bahasa assembly yang umum digunakan saat itu, Microsoft Macro Assembler (MASM), TASM mendukung modus MASM (MASM mode) yang memungkinkan pemrogram merakit berkas kode sumber yang sebelumnya ditujukan untuk MASM. TASM juga mendukung modus tambahan yang disebut dengan mode ideal yang memiliki beberapa fitur tambahan.
TASM 3.0 mendukung fitur-fitur yang sebelumnya hanya terdapat pada bahasa pemrograman tingkat tinggi seperti objek sehingga memungkinkan pemrogram untuk memanfaatkan teknik pemrograman berorientasi objek (PBO).
Contoh kode
Program berikut merupakan contoh dari kode sumber dalam bahasa assembly dengan menggunakan Turbo Assembler:
Lihat pula
Bahasa Assembly
Assembler
Turbo C++
Turbo Pascal
Rujukan
(Inggris)Swan, Tom (1989). Mastering Turbo Assembler. Carmel, Indiana: Howard W. Sams & Company, Hayden Books division of Macmillan Computer Publishing. ISBN 0-672-48435-8. 2nd Edition, 1995 ISBN 0-672-30526-7.
Pranala luar
(Inggris)TASM FAQ Diarsipkan 2007-02-26 di Wayback Machine.
(Inggris)Object-Oriented Programming with TASM Diarsipkan 2000-10-25 di Wayback Machine.
Kata Kunci Pencarian:
- Turbo Assembler
- Turbo C++
- Turbo C
- Borland
- Turbo Pascal
- BASIC
- Daftar bahasa pemrograman
- Turbo Assembler
- Turbo C++
- Comparison of assemblers
- Borland Turbo Debugger
- Turbo C
- High-level assembler
- Microsoft Macro Assembler
- Turbo Pascal
- Assembly language
- Tasm