- Source: Willkakuti
Willkakuti (berarti "Kembalinya Matahari"), Machaq Mara (berarti "Tahun Baru"), Mara T'aqa, Jach'a Laymi atau Pacha Kuti (dalam bahasa Spanyol disebut Año Nuevo Andino Amazónico (Tahun Baru Andes-Amazon)) adalah perayaan tahun baru suku Aymara. Festival ini dirayakan setiap tahun pada 21 Juni di Bolivia, Chili, dan Peru untuk memperingati titik balik matahari musim dingin di Belahan Bumi Selatan.
21 Juni itu ditetapkan sebagai hari libur nasional di Bolivia pada tahun 2009 oleh Presiden Evo Morales. Pada tahun 2013, bertepatan dengan jatuhnya tahun baru 5521 dalam kalender Aymara, Willkakuti dirayakan di lebih dari 200 tempat, di antaranya Inkallaqta, Inka Raqay, Samaypata dan Uyuni. Perayaan Willkakuti dipusatkan di situs bersejarah Tiwanaku.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Willkakuti
- Willkakuti
- Winter solstice
- June 21
- Jeanine Áñez
- Tiwanaku Municipality
- Kimsa Chata (Ingavi)
- Inka Raqay, Bolivia
- Ingavi Province