Wonoanti adalah desa yang berada di Kecamatan Gandusari, Kabupaten
Trenggalek, Jawa Timur, Indonesia. Kondisi wilayah Desa Wonoanti merupakan dataran. Wilayah desa Wonoanti berada pada ketinggian 110 m di atas permukaan air laut. Batas wilayah Desa Wonoanti adalah sebagai berikut :
- Sebelah utara : Desa Jatiprahu.
- Sebelah barat : Desa Sukowetan
- Sebelah selatan : Desa Gandusari – Desa Sukorejo
- Sebelah timur : Desa Karanganyar.
Luas wilayah desa Wonoanti 386.730.400 m2. Dari luas wilayah tersebut, pemanfaatannya adalah sebagai berikut :
- Pertanian : 108.010.000 m2
- Hutan Negara : 83.217.400 m2
- Pekarangan/ permukiman : 195.503.000 m2
- Lain-lain : - m2
Desa Wonoanti ini memiliki jumlah penduduk sebesar 5.251 jiwa. Penduduk laki-lakinya ada 2.867 jiwa dan penduduk perempuannya 2.384. Desa Wonoanti terdiri dari 4 Dusun, 10 RW. Dan 26 RT yaitu :
1. Dusun Kedekan ( RW. 03 , 04 dan 05 .terdiri dari 7 RT ) terletak disebelah barat
2. Dusun Wonoanti.( RW. 01 dan 02 terdiri dari 7 RT. ) ditengah
3. Dusun Manggis ( RW. 06 dan 07 terdiri dari 4 RT ) ditengah
4. Dusun Krebet ( RW 08 , 09, dn 10 terdiri 6 RT) berada diujung timur
UMKM Desa Wonoanti
UMKM yang ada di Desa Wonoanti yaitu Pengrajin Bambu tempatnya dinamakan “Bambu Indah” yang berada di Dusun Manggis. Pendiri bambu indah ini bernama Bapak Sukatno beserta istrinya. Pengrajin bambu sekaligus pemilik Rumah Kerajinan Bambu Indah. Adanya rumah kerajinan bambu indah ini dapat membantu masyarakat Desa Wonoanti dalam meningkatkan perekonomiannya. Beberapa kecamatan yang menjadi pemasok bambunya yaitu daerah Bendungan, Dongko dan Pule yang berada di wilayah
Trenggalek. Melalui bambu itulah, Desa Wonoanti mulai di kenal sebagai sentra kerajinan bambu unggulan, hingga mampu menembus pasar ekspor ke luar negeri seperti Brunei Darussalam dan Korea Selatan.
Wisata Bukit Belik Waru
Desa wonoanti terdapat wisata yang sangat indah namanya wisata “Bukit Belik Waru”. Wisata ini sangat cocok dikunjungi di pagi hari, bahkan sebelum matahari terbit. Pemandangan akan semakin menarik manakala malam sebelumnya turun hujan. Dari atas bukit akan terlihat gumpalan kabut dan awan-awan yang pecah dari ujung timur saat matahari terbit nanti.
Wisata Bukit Belik Waru ini berada di lereng perbukitan di Desa Wonoanti, Kecamatan Gandusari,
Trenggalek, Jawa Timur. Di lokasi wisata rintisan tersebut pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai keindahan alam dan fasilitas pendukungnya. Hamparan pemandangan pedesaan di Kecamatan Gandusari dapat terlihat dari atas bukit. Tak hanya itu saja, area yang ada di kawasan Perhutani ini juga memiliki panorama yang menarik, karena berada di antara hutan pinus. Sejumlah hammock hingga tempat duduk juga disiapkan untuk wahana bersantai para pengunjung.
Untuk mencapai ke Bukit Belik Waru pengunjung perlu membawa kendaraan pribadi. Kendaraan pribadi bisa diparkir di bawah sebelum tanjakan. Kemudian pengunjung bisa melanjutkan perjalanan mendaki jalan, menanjak selama sekitar satu hingga satu setengah jam, tergantung ketahanan fisik masing-masing. Begitu sampai di Bukit Belik Waru akan disambut dengan pemandangan hutan pinus yang berjajar rapi di daerah pegunungan. Segarnya udara pegunungan dapat di nikmati sembari memesan kopi di warung-warung yang ada di sana. Warung-warung itu terletak di dekat parkiran atas.