Alergi kacang pohon adalah hipersensitivitas terhadap
kacang pohon yang memicu overreaksi sistem kekebalan tubuh. Beberapa contoh
kacang pohon adalah badam,
kacang brasil, jambu monyet, kastanya, kelapa,
kacang hazel,
kacang macadamia, pecan, pistacio,
kacang pinus, dan
kacang kenari.
Pengidap
Alergi ini sebaiknya menghindari
kacang atau makanan yang mengandung
kacang, dan jika secara tidak sengaja ditelan harus segera ditangani dengan epinefrin. Orang yang mengidap
Alergi kacang pohon biasanya tidak hanya
Alergi pada satu jenis
kacang saja, sehingga sebaiknya mereka menghindari segala jenis
kacang.
Alergi kacang pohon tidak sama dengan
Alergi kacang tanah, karena
kacang termasuk dalam kategori kekacang, sementara
kacang pohon memiliki lapisan yang keras.
Catatan kaki