Basilika Hati Kudus (bahasa Inggris: Basilica of the Sacred Heart) adalah sebuah gereja
Basilika minor Katolik yang terletak di
Notre Dame, Indiana, Amerika Serikat.
Basilika ini merupakan gereja utama bagi kampus Universitas
Notre Dame, juga berfungsi sebagai gereja induk dari Kongregasi Salib Kudus (C.S.C.) di Amerika Serikat. Gereja neo-gotik ini memiliki 44 jendela kaca patri besar dan mural yang diselesaikan selama 17 tahun oleh pelukis Vatikan Luigi Gregori. Menara lonceng
Basilika tingginya 230 kaki (70 m), menjadikannya kapel universitas tertinggi di Amerika.
Basilika ini merupakan bangunan yang berkontribusi di distrik bersejarah
Notre Dame yang terdaftar di Daftar Tempat Bersejarah Nasional.
Basilika ini merupakan daya tarik wisata utama di Indiana Utara, dan dikunjungi setiap tahun oleh lebih dari 100.000 wisatawan mancanegara.
Lihat juga
Daftar
Basilika di Amerika Serikat
Referensi