- Source: Capungan
Apogonidae atau capungan (bahasa Inggris : cardinalfish) adalah famili ikan bersirip kipas yang ditemukan di Samudera Atlantik, Hindia, dan Pasifik. Di dalamnya terdapat sekitar 370 spesies ikan yang tersebar dalam beberapa genus. Kebanyakan anggotanya hidup di laut, ada juga yang hidup di air payau dan sebagiannya lagi (terutama genus Glossamia) ditemukan di air tawar. Beberapa spesiesnya dijadikan ikan peliharaan di akuarium.
Kebanyakan dari mereka adalah ikan berukuran kecil, dengan sebagian besar spesies berukuran kurang dari 10 cm, dan seringkali berwarna cerah. Mereka dibedakan oleh mulutnya yang besar. Sirip punggungnya terbagi menjadi dua sirip terpisah. Sebagian besar spesiesnya hidup di perairan tropis atau subtropis, di mana mereka mendiami terumbu karang dan laguna.
Mereka aktif di malam hari (Nokturnal), menghabiskan hari di celah-celah gelap di dalam karang. Beberapa spesiesnya mengerami telurnya dalam mulut pejantan. Pejantannya tidak memberi makan selama masa inkubasi ini. Pejantan mengerami telur di mulutnya karena memiliki kepala yang lebih panjang dan rahang yang lebih besar yang tidak dimiliki oleh betinanya.
Daftar genus
Subfamili Apogoninae
Amioides H.M. Smith & Radcliffe, 1912
Apogon Lacépède, 1801
Apogonichthyoides J.L.B. Smith, 1949
Apogonichthys Bleeker, 1854
Archamia T.N. Gill, 1863
Astrapogon Fowler, 1907
Cercamia J. E. Randall & C. L. Smith, 1988
Cheilodipterus Lacépède, 1801
Fibramia T. H. Fraser & Mabuchi, 2014
Foa D. S. Jordan & Evermann, 1905
Fowleria D. S. Jordan & Evermann, 1905
Glossamia T.N. Gill, 1863
Holapogon T. H. Fraser, 1973
Jaydia J. L. B. Smith, 1961
Lachneratus T. H. Fraser & Struhsaker, 1991
Lepidamia T. N. Gill, 1863
Neamia H. M. Smith & Radcliffe, 1912
Nectamia D. S. Jordan, 1917
Ostorhinchus Lacépède, 1802
Paroncheilus J. L. B. Smith, 1964
Phaeoptyx T. H. Fraser & C. R. Robins, 1970
Pristiapogon Klunzinger, 1870
Pristicon T. H. Fraser, 1972
Pterapogon Koumans, 1933 – Capungan banggai
Rhabdamia KoumansM. C. W. Weber, 1909
Siphamia M. C. W. Weber, 1909
Sphaeramia Fowler & B. A. Bean, 1930
Taeniamia T. H. Fraser, 2013
Verulux T. H. Fraser, 1972
Vincentia Castelnau, 1872
Yarica Whitley 1930
Zapogon T. H. Fraser, 1972
Zoramia D. S. Jordan, 1917
Subfamili Pseudaminae
Gymnapogon Regan, 1905
Paxton C. C. Baldwin & G. D. Johnson, 1999
Pseudamia Bleeker, 1865
Pseudamiops J. L. B. Smith, 1954
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Capung
- Capungan
- Capung jarum
- Alap-alap capung
- Capungan api
- Capungan piyama
- Capungan liris hitam
- Capungan corek biru
- Capungan merah
- Capungan liris kuning
- Cantilan
- Carcanmadcarlan