Festival Film tahunan
Cannes ke-63 diadakan dari tanggal 12 Mei sampai 23 Mei
2010 di
Cannes, Prancis.
Festival Film Cannes diadakan sejak tahun 1946.
Film yang ditayangkan untuk berkompetisi untuk mendapatkan penghargaan Palem Emas. Pada tahun
2010, penghargaan ini dimenangkan oleh Uncle Boonmee Who Can Recall His Past Lives, sebuah
Film Thailand yang disutradarai oleh Apichatpong Weerasethakul. Keputusan ini dipilih oleh dewan juri yang meninjau ulang
Film yang ditampilkan di kompetisi ini. Sutradara
Film berkebangsaan Amerika Serikat, Tim Burton, merupakan presiden dari juri untuk kompetisi internasional, dan anggota juri lainnya untuk kompetisi ini termasuk aktor, penulis skenario dan komponis, seperti Kate Beckinsale, Emmanuel Carrère, Benicio del Toro dan Alexandre Desplat.
Film Robin Hood yang disutradari oleh Ridley Scott menjadi pembuka
Festival Film ini. Sedangkan The Tree yang disutradari oleh Julie Bertuccelli merupakan penutup
Festival Film ini. Jadwal lengkap
Film yang akan ditayangkan pada
Festival ini diumumkan pada 15 April
2010.
Referensi
Pranala luar
(Inggris) Situs web resmi (dalam bahasa Inggris) Diarsipkan 2012-09-21 di Wayback Machine.
(Inggris)
Cannes Film Festival:
2010 Diarsipkan 2013-01-04 di Archive.is diInternet Movie Database