Islam di Britania Raya adalah agama terbesar kedua berdasarkan hasil sensus tahun 2011. Jumlah penduduk Muslim mencapai 2.786.635 atau 4,4% dari total penduduk. Sebagian besar Muslim
di Britania Raya tinggal
di Inggris yaitu 2.660.116 (5,02%). 76.737 (1,45%) Muslim tinggal
di Skotlandia, 45.950 (1,50%)
di Wales, dan 3.832 (0,21%)
di Irlandia Utara.
Pada tahun 2014 jumlah penduduk muslim
di Britania Raya diperkirakan telah meningkat menjadi 3.115.000, dimana sekitar setengahnya (1.554.000) tidak lahir
di Britania Raya.
di Inggris dan Wales penduduk muslim berjumlah 3.047.000 (97,8% dari semua muslim
Britania Raya) atau 5,4% dari total penduduk.
Menurut laporan pada tahun 2011 sebanyak 100.000 orang telah memeluk
Islam, dimana 66% adalah perempuan.
Islam adalah agama yang berkembang pesat
di Inggris dan penganutnya memiliki usia rata-rata terendah dari semua kelompok agama utama. Antara tahun 2001 dan 2009 populasi Muslim meningkat hampir 10 kali lebih cepat daripada populasi non-Muslim. Mayoritas Muslim
di Britania Raya adalah Sunni, dan yang lainnya adalah Syiah dan Ahmadiyah. Berdasarkan garis keturunan, kelompok terbesar Muslim Inggris adalah Pakistan dan Bangladesh. Kelompok-kelompok kecil lainnya adalah Indian, Arab, Kurdi, dan Afrika.
Demografi
Populasi Muslim
di Inggris dan Wales telah berkembang secara konsisten sejak tahun 1950-an yang disebabkan oleh imigrasi, laju pertumbuhan kelahiran, perpindahan agama ke
Islam, dan mungkin juga peningkatan terjadi karena menyatakan diri sebagai 'Muslim' pada 'perang melawan teror'."
Pemukiman Muslim sebagian besar terdapat
di Bradford, Luton, Blackburn, Birmingham, London dan Dewsbury. Sebagian lainnya terdapat
di High Wycombe, Slough, Leicester, Derby, Manchester, Leeds dan kota industri
di utara Inggris. Terdapat juga konsentrasi yang relatif besar
di kota-kota
di Skontlandia seperti
di Glasgow dan Edinburgh.
20 daerah
di Inggris dan Wales dengan persentase umat
Islam tertinggi pada tahun 2011 adalah:
London Borough of Tower Hamlets 34.5% 87,696
London Borough of Newham 32.0% 98,456
Blackburn with Darwen 27.4% 38,817
City of Bradford 24.7% 129,041
Luton 24.6% 49,991
London Borough of Redbridge 23.3% 64,999
Slough 23.3% 32,655
London Borough of Waltham Forest 21.9% 56,541
Birmingham 21.8% 234,411
Leicester 18.6% 61,440
London Borough of Brent 18.6% 58,036
City of Westminster 18.3% 40,073
Metropolitan Borough of Oldham 17.7% 39,879
Pendle 17.4% 15,579
London Borough of Enfield 16.7% 52,141
Manchester 15.8% 79,496
London Borough of Ealing 15.7% 53,198
Kirklees 14.5% 61,280
London Borough of Haringey 14.2% 36,130
London Borough of Hackney 14.1% 34,727
= Masjid di Britania Raya berdasarkan kapasitas
=
Politik
Muslim memainkan peran yang semakin penting dalam kehidupan politik
di Britnia
Raya. Saat ini terdapat tiga belas anggota parlemen yang beragama
Islam dan dua belas Bangsawan Muslim (secara historis terdapat empat belas, dimulai dengan Lord Stanley, seorang bangsawan yang hidup pada abad ke-19). Sayeeda Warsi yang merupakan Muslim pertama yang duduk
di kabinet Inggris. Sayeeda diangkat oleh David Cameron pada 2010 sebagai menteri. Pada tahun 2016, Sadiq Khan terpilih menjadi Wali kota London, dan menjadikannya wali kota Muslim pertama dari ibu kota besar
di dunia Barat.
Referensi