Hasil Pencarian:
Artikel: Penamaran
Baca di Wikipedia
Penamaran merupakan salah salah satu cara pengawetan makanan dengan melakukan pemberian kombinasi bahan-bahan preservatif seperti garam, nitrat, nitrit, gula, dengan tujuan mengeluarkan cairan dari makanan tersebut dalam proses osmosis. Proses
Penamaran sering juga melibatkan mengasapi, membumbui, atau memasak makanan tersebut. Proses
Penamaran juga menambah cita rasa, yang biasanya dilakukan untuk mengawetkan serta memberikan rasa dan warna pada makanan, khususnya daging, ikan, atau sayuran.
Penamaran pada daging membutuhkan garam yang merupakan bahan pengawet pangan pertama yang digunakan manusia. Garam telah menjadi bahan penting dalam pengawetan produk-produk peternakan dan perikanan. Pada tingkat tertentu, garam mencegah pertumbuhan beberapa tipe bakteri yang bertanggung jawab dalam pembusukan daging. Garam dapat mencegah pertumbuhan bakteri, baik yang disebabkan oleh efek penghambat langsung dari bakteri maupun oleh efek pengeringan yang dimiliki bakteri dalam daging.
Referensi
Bibliografi
Pranala luar
National Center for Home Food Preservation - Curing and Smoking
penamaran