- Source: Pondok Pesantren Nurul Yaqin
Pondok Pesantren Nurul Yaqin, disingkat PPNY, adalah pondok pesantren yang berpusat di Ringan-Ringan, salah satu korong di Pakandangan, Padang Pariaman. Lembaga pendidikan Islam ini didirikan oleh Syekh Ali Imran Hasan Ringan-Ringan, ulama Syattariyah terkemuka di Padang Pariaman. PPNY merupakan pondok pesantren salaf terbesar di Sumatera Barat dengan cabang tersebar sampai ke Riau, Bengkulu, dan Kalimantan Barat.
Sejarah
Pondok Pesantren Nurul Yaqin didirikan pada 1960 oleh Syekh Ali Imran Hasan. Pendirian pondok pesantren ini dilatarbelakangi oleh permintaan dari masyarakat Pakandangan yang "berhadapan dengan penyebaran ajaran Wujudiyah dan Muktazilah di sana". Setelah memperoleh izin dari Syekh Zakaria Labai Sati dan Syekh Sulaiman ar-Rasuli, Syekh Ali Imran yang ketika itu menjadi pengajar di Madrasah Tarbiyah Islamiyah (MTI) Malalo kembali ke Pakandangan beserta beberapa pengajar dari MTI Malalo.
PPNY pada masa awal hanya menerima santri laki-laki sampai akhirnya pendaftaran bagi santri perempuan dibuka pada 1985. Jumlah pendaftar yang semakin membesar mendorong Nurul Yaqin untuk membuka cabang di luar Pakandangan. Cabang pertama PPNY didirikan di Ambung Kapur pada 1994.
Syekh Ali Imran memimpin Nurul Yaqin sampai ia wafat pada 2017. Tampuk Syaikhul Ma'had diserahkan kepada muridnya, Buya Zulhamdi Tuanku Kerajaan Nan Saleh.
Pendidikan
PPNY merupakan pesantren salaf yang mengajarkan kitab-kitab kuning. Pendidikan di PPNY terbagi atas dua tingkat, yakni wustha (setingkat MTs) dan ulya (setingkat MA) dengan lama pendidikan keseluruhan ialah tujuh tahun. Nurul Yaqin juga memiliki ma'had aly (setingkat perguruan tinggi).
PPNY merupakan salah satu pondok pesantren di Sumatera Barat yang masih mempertahankan gelar tuanku. Gelar tuanku diberikan kepada santri laki-laki yang telah menyelesaikan pendidikannya di Nurul Yaqin.
Setiap menjelang Ramadan, Nurul Yaqin mengadakan biaik gadang (baiat besar) bagi santri yang akan berbaiat kepada tarekat Syattariyah.
Cabang
Selain pondok pusat di Pakandangan, Pondok Pesantren Nurul Yaqin sampai 2023 memiliki 33 pondok cabang dengan 30 cabang berada di Sumatera Barat dan 3 cabang berada di luar Sumatera Barat. Cabang-cabang PPNY ialah sebagai berikut.
Kabupaten Padang Pariaman
Kota Pariaman
Kabupaten Tanah Datar
Kota Padang
PPNY Al Huffaz
Kabupaten Agam
PPNY Siti Manggopoh
Kabupaten Solok
PPNY Al Arifi
Kabupaten Pasaman Barat
PPNY Al Maarif
Luar Sumatera Barat
Rujukan
Pranala luar
(Indonesia) Situs web resmi
(Indonesia) PPNY di Facebook
(Indonesia) PPNY di Instagram
(Indonesia) PPNY di YouTube
Kata Kunci Pencarian:
- Pondok Pesantren Nurul Yaqin
- Daftar pesantren di Kabupaten Pacitan
- Daftar pesantren di Jawa Timur
- Daftar pesantren di Kota Malang
- Daftar pondok pesantren di Demak
- T.M. Busra
- Daftar Pondok Pesantren di Sumenep
- Ringan Ringan, Pakandangan, Enam Lingkung, Padang Pariaman
- Pondok Pesantren Darush Showab
- Ali Imran Hasan