- Source: Randugunting, Bergas, Semarang
Randugunting atau juga dikenal dengan sebutan Ndegunting adalah salah satu desa dari 13 Kelurahan desa di kecamatan Bergas, Kab. Semarang, Jawa Tengah, Indonesia. Desa Randugunting menjadi salah satu desa dengan luas wilayah terkecil di Kecamatan Bergas setelah Desa Diwak dan berada di kawasan industri sehingga banyak pendatang tinggal di desa Randugunting dan berbaur dengan warga setempat. Desa Randugunting hanya terdiri dari 3 wilayah dusun, 20 rukun tetangga (RT), dan 4 rukun warga (RW).Kepala Desa Randugunting saat ini adalah H.Nuryanto (Periode 2019-petahana).
Sejarah
Orang2 terkenal di kampung ini
Geografis dan Topografis
= Batas Administrasi
=Desa Randugunting, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang secara geografis terletak pada 110º14´54,75˝ sampai dengan 110º39´3˝ bujur timur dan 7º3´57˝ sampai dengan 7º30´00˝ lintang selatang. Terletak pada posisi perbatasan antara Kecamatan Bergas dengan Kecamatan Bawen. Batas administratifnya sebagai berikut:
- Sebelah utara berbatasan dengan Desa Jatijajar, Kecamatan Bergas
- Sebelah timur berbatasan dengan Desa Lemahireng, Kecamatan Bawen
- Sebelah selatan berbatasan dengan Kelurahan Harjosari, Kecamatan Bawen; dan
- Sebelah barat berbatasan dengan Kelurahan Harjosari, Kecamatan Bawen
= Luas Wilayah
=Luas wilayah Desa Randugunting, Kecamatan Bergas adalah 107,850 hektar (ha) dan secara administratif terdiri dari 3 wilayah dusun dengan 4 RW dan 20 RT yaitu :
= Topografi
=Ketinggian wilayah Desa Randugunting, Kecamatan Bergas berada pada kisaran antara 400-600 meter di atas permukaan laut (dpl). Berdasarkan tingkat kelandaiannya, dapat diklasifikasikan ke dalam empat kelompok meliputi wilayah datar (kerimringan 0-2%) sebesar 6.169 hektar, bergelombang (kemiringan 2-15%) sebesar 57.659 hektar, curam (kemiringan 15-40%) sebesar 21.725 hektar, dan sangat curam (kemiringan >40%) sebesar 9.467 hektar.
Daerah ini tidak rawan bencana seperti banjir, tanah longsor dan angin putting beliung, akan tetapi rawan kebakaran karena perumahan warga cukup padat dan berdekatan dengan pabrik garmen. Sedangkan untuk pertanian mengandalkan tadah hujan permusimannya.
Sesuai tingkat kelandaiannya, karena mayoritas bergelombang dan curam maka pada titik-titik tertentu dibangun talud guna menghindari tanah longsor.
Demografi
Penduduk Desa Randugunting, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang pada akhir tahun 2014 berjumlah 2.335 jiwa dengan 750 KK. Apabila dibandingkan jumlah penduduk dengan luas wilayah, kepadatan penduduknya 100 jiwa/ km2.
Penduduk Desa Randugunting didominasi oleh penduduk laki-laki dengan selisih kurang lebih 1,5% dengan tingkat pendidikan penduduk Desa Randugunting masih tergolong rendah, lebih dari 75% penduduk Desa Randugunting tidak mengenyam pendidikan atas (SLTA atau sederajat) atau yang lebih tinggi.
Mayoritas penduduk Desa Randugunting menganut agama Islam kurang lebih 90% dan sisanya menganut agama Kristen, Katholik, dan menganut kepercayaan. Mereka kebanyakan bekerja sebagai karyawan swasta atau bekerja di pabrik, hal ini karena wilayah desa berada di kawasan industri. Namun demikian penduduk yang belum bekerja atau tidak bekerja masih cukup banyak.
Pemerintah Desa
= Struktur Organisasi
=Kepala Desa
H. Nuryanto
Perangkat Desa
Carik (Sekdes/Sekretaris) : Pratiwi Lai Latul Chodri
Pelaksana Kewilayahan/ Kepala Wilayah (Kawil)
- Dusun Krajan : wulan Lestari
- Dusun Kutan : Totok Unggul Wibowo
- Dusun Kebonan : Yuli Widodo
Pelaksana Teknis/ Kepala Seksi (Kasi)/ Kepala Urusan (Kaur)
- Kasi Pemerintahan : Dwi Riwayanto
- Kasi Kesejahteraan : Arie Wibowo
- Kasi Pelayanan :Arga Febriyanto
- Kaur Keuangan : Alfianti Dwi Ariani
- Kaur Umum : Anggia Ayu Yunita
Badan Permusyawaratan Desa
Lembaga Kemasyarakatan Desa
= Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW)
=Data RT RW Maret 2019
= Tim Penggerak PKK Desa
=---
= Karang Taruna Desa
=---
Daftar Kepala Desa
Sarana, Prasarana dan Infrastruktur
Sarana dan Prasarana di Desa Randugunting meliputi sarana peribadatan, sarana pendidikan dan sarana kesehatan.
Sarana peribadatan antara lain masjid berjumlah 2 (dua); mushala berjumlah 4 (empat); dan gereja berjumlah 2 (dua).
Sarana pendidikan antara lain PAUD berjumlah 1 (satu); TK berjumlah 1 (satu); Sekolah Dasar berjumlah 1 (satu); dan pendidikan non formal berjumlah 1 (satu).
Sarana kesehatan antara lain puskesmas berjumlah 1 (satu), posyandu berjumlah 4 (empat), klinik KB berjumlah 1 (satu), bidan praktek berjumlah 1 (satu).
Sarana olahraga berupa lapangan bulutangkis berjumlah 1 (satu)
Infrastruktur Jalan Desa sepanjang 3,4 Km.
Infrastruktur Air Bersih sebanyak 4 buah penampungan.
Pada pengalokasian dana desa, peruntukannya masih dominan untuk pembangunan fisik.
Potensi Desa
---
Pranala luar
(Indonesia) Situs web resmi Desa Randugunting
Kata Kunci Pencarian:
- Randugunting, Bergas, Semarang
- Bergas, Semarang
- Bergas Lor, Bergas, Semarang
- Gebugan, Bergas, Semarang
- Ngempon, Bergas, Semarang
- Wujil, Bergas, Semarang
- Pagersari, Bergas, Semarang
- Karangjati, Bergas, Semarang
- Diwak, Bergas, Semarang
- Jatijajar, Bergas, Semarang