- Source: Sakti TV Madiun
Sakti TV Madiun (sebelumnya bernama Madiun TV dan Sakti Madiun) adalah stasiun televisi lokal di Madiun, Jawa Timur. Sakti TV Madiun merupakan kelompok media TV pertama yang didirikan oleh Sakti TV Network dimiliki oleh Bakrie Group yang berpusat di Surabaya. Sakti TV Madiun bermarkas di Jl. Soegiyo Pranoto No. 24, Banjarejo, Taman-Madiun, Jawa Timur. Sakti TV Madiun memperoleh izin rekomendasi siaran pada bulan September 2009 setelah dinyatakan lulus dari ujian kelayakan yang dilakukan tim antar departemen pemerintah, dan sejak tanggal 9 Desember 2009, Sakti TV Madiun memulai siaran secara resmi dengan nama Madiun TV. Dan sejak tanggal 14 Januari 2012, Madiun TV berganti nama menjadi Sakti Madiun. Peresmian perubahan nama dan manajemen Sakti Madiun dilaksanakan pada 19 Februari 2012 dalam acara Harmoni Langkah Sakti Madiun di Auditorium RRI Madiun. Sakti TV Madiun mengudara selama 18 jam per hari pada pukul 06.00-00.00 WIB, pada saluran 34 UHF. Jangkauan dari televisi ini adalah Kabupaten/Kota Madiun, Kabupaten Magetan, Kabupaten Ngawi dan Kabupaten Ponorogo. Mulai tahun 2013, Sakti Madiun berganti nama menjadi Sakti TV Madiun.
Logo
Program
Program-program Sakti TV Madiun antara lain:
Referensi
Lihat pula
Daftar stasiun televisi di Jawa Timur
Pranala luar
Situs web resmi
Kata Kunci Pencarian:
- Sakti TV Madiun
- Kirun
- Daftar stasiun televisi di Jawa Timur
- Bakrie Group
- Trans7
- Ken Ken
- Daftar stasiun televisi lokal di Indonesia
- Semboyan moto dan julukan kota dan kabupaten di Indonesia
- Indonesia Soccer Championship B 2016
- Daftar konser dan acara JKT48
- List of television stations in Indonesia
- List of Indonesians
- Sukarno