Waduk Pandan adalah
Waduk yang membendung Sungai
Pandan dan terletak di wilayah barat Singapura.
Waduk ini merupakan
Waduk terbesar di Singapura serta menyediakan air baku untuk wilayah industri di sekitarnya khususnya Kawasan Industri Jurong.
Sejarah
Pada tahun 1974,
Waduk Pandan dibangun dengan menutup bagian rawa-rawa muara sungai
Pandan dengan tanggul tanah.
Waduk ini sempat dilakukan rehabilitasi dalam Program PUB's Active, Beautiful, Clean (ABC) Waters programme sehingga memungkinkan untuk olahraga air. Saat ini,
Waduk Pandan dikelola oleh Badan Utilitas Publik Singapura (Public Utilities Board). Air baku yang berasal dari
Waduk ini diolah terlebih dahulu di Choa Chu Kang Waterworks sebelum didistribusikan.
Pusat olahraga air
Selain sebagai sumber bahan air baku,
Waduk Pandan juga befungsi sebagai tempat rekreasi dan olahraga air. Beberapa klub mendayung menjadikan
Waduk ini sebagai tempat berlatih utama seperti Singapore Rowing Association dan Easter Rowing Club Boathouse. Pada tahun 1966 dan 1999
Waduk Pandan juga sempat menjadi lokasi kegiatan Republic of Singapore Yacht Club. Jalur pedestrian sepanjang 6 kilo meter telah dibangun sehingga pengunjung dapat berlari mengelilingi
Waduk.
Habitat hewan
Waduk Pandan menjadi habitat beberapa spesies ikan seperti Butterfly peacock bass, Speckled peacock bass, and Zebra tilapia. Hingga saat ini belum ada aturan terkait memancing di
Waduk ini sehingga pengunjung dapat memancing ikan secara bebas. Kawasan mangrove pada muara Sungai
Pandan juga menjadi habitat dari berbagai burung, ikan dan binatang laut lainnya.
Referensi