Hasil Pencarian:
Artikel: Antonio Cassese
Baca di Wikipedia
Antonio Cassese (1 Januari 1937 – 21 Oktober 2011) adalah seorang ahli hukum Italia yang berspesialisasi dalam bidang hukum publik internasional. Ia adalah Presiden Pengadilan Kriminal Internasional untuk Yugoslavia yang pertama dan presiden Pengadilan Khusus untuk Lebanon hingga ia mundur karena alasan kesehatan pada 1 Oktober 2011.
Kehidupan awal
Ia lahir di Atripalda dan mengenyam pendidikan di Universitas Pisa. Di situ ia bertemu dengan mentornya, Giuseppe Sperduti, yang merupakan seorang pengacara internasional dan anggota Komisi Hak Asasi Manusia Eropa.
Cassese pada akhirnya memutuskan untuk berkarier dalam bidang hukum publik internasional di bawah panduan Sperduti.
Catatan kaki
Pranala luar
(Inggris) antoniocassese.it Diarsipkan 2012-02-22 di Wayback Machine.