- Source: Dinas Kesehatan Angkatan Udara
Dinas Kesehatan Angkatan Udara disingkat (Diskesau) adalah Badan Pelaksana Pusat ditingkat Markas Besar TNI Angkatan Udara yang berkedudukan langsung di bawah Kasau, Diskesau bertugas membina dan menyelenggarakan fungsi kesehatan TNI Angkatan Udara secara terpadu dan berlanjut. Diskesau dipimpin oleh seorang Kadiskesau.
Hari Kesehatan TNI AU
Pada Tanggal 30 Maret 1946 Kepala Bagian Kesehatan TKR Djawatan Penerbangan Opsir Udara I dr. Esnawan Antariksa dibantu Opsir Muda Udara I Musri melaksanakan test medis untuk pertama kalinya bagi calon penerbang dengan menggunakan peralatan kesehatan yang terbatas. Bahkan peralatan kesehatan tersebut sebagian masih meminjam ke Djawatan Kesehatan Angkatan Darat (Sekarang Puskesad). Para calon penerbang yang ikut melaksanakan test antara lain: Suharnoko Harbani, Muljono, Sutardjo Sigit, Bambang Saptoadji dan Adang Fatah. Berdasarkan Keputusan Kepala Staf Angkatan Udara Nomor Kep/103/IV/2020 tanggal 30 April 2020, tanggal pelaksanaan test pertama tersebut ditetapkan sebagai Hari Kesehatan TNI Angkatan Udara.
Daftar Rumah Sakit TNI AU
Diskes Koopsud I
RSAU dr. Esnawan Antariksa Lanud Halim Perdanakusuma
RSAU dr. M. Hassan Toto Lanud Atang Sendjaja
RSAU dr. Hoediyono Lanud Suryadarma
RSAU dr. Sukirman Lanud Roesmin Nurjadin
RSAU dr. Mohammad Sutomo Lanud Supadio
RSAU dr. Abdul Malik Lanud Soewondo
RSAU Dr. M. Salamun Lanud Husein Sastranegara
RSAU Lanud Sri Mulyono Herlambang
RSAU dr. Yuniati Wisma Karyani Lanud Raden Sadjad
Diskes Koopsud II
RSAU dr. Dody Sardjoto Lanud Sultan Hasanuddin
RSAU dr. Efram Harsana Lanud Iswahjudi
RSAU dr. M. Munir Lanud Abdulrahman Saleh
RSAU Soemitro Lanud Muljono
RSAU Lanud Syamsudin Noor
Diskes Koopsud III
RSAU Lanud El Tari
RSAU Lanud Manuhua
RSAU Lanud Silas Papare
RSAU Lanud Manuhua Biak
RSAU Lanud Sam Ratulangi
Diskes Kodiklatau
RSPAU Dr. S. Hardjolukito Lanud Adi Sutjipto
RSAU dr. Siswanto Lanud Adi Soemarmo
RSAU dr. Nourman T. Lubis Lanud Sulaiman
Kepala
Referensi
Pranala luar
(Indonesia) Situs web resmi
Kata Kunci Pencarian:
- Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara
- Dinas Kesehatan Angkatan Udara
- Daftar kecabangan TNI Angkatan Udara
- Rumah Sakit Angkatan Udara dr. Esnawan Antariksa
- Angkatan Udara Amerika Serikat
- Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut
- Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat
- Daftar kecabangan TNI Angkatan Darat
- Wanita Angkatan Udara
- Daftar kecabangan TNI Angkatan Laut
- Indonesian Air Force
- Indonesian Navy
- Indonesian Army
- Indonesian National Armed Forces
- List of active Indonesian Navy ships
- Public holidays in Indonesia