Jalan Bina Marga adalah salah satu
Jalan di Jakarta. Nama
Jalan ini diambil dari nama komplek yang terletak di
Jalan ini, yaitu Komplek
Bina Marga Cipayung.
Jalan ini menghubungkan
Jalan Mabes Hankam dan kawasan Taman Mini Indonesia Indah di utara dan
Jalan Cipayung Raya di selatan.
Jalan sepanjang 1,9 kilometer ini melintang dari persimpangan
Jalan Ceger Raya dan
Jalan Gempol Raya sampai persimpangan McDonalds Cipayung.
Jalan ini melintasi dua kelurahan:
Ceger, Cipayung, Jakarta Timur
Cipayung, Cipayung, Jakarta Timur
Di
Jalan ini terdapat Jakarta International Korean School, Panti Sosial
Bina Insan Bangun Daya 2 Ceger, Kantor Kecamatan Cipayung, dan Kantor Urusan Agama Kecamatan Cipayung.
Jalan ini merupakan salah satu pusat kemacetan di Jakarta Timur, khususnya di Kecamatan Cipayung. Selain itu, di
Jalan ini rawan kecelakaan lalu lintas.
Transportasi
Berikut ini adalah trayek angkutan umum yang melayani
Jalan Bina Marga:
Transjakarta Mikrotrans JAK-36 Cililitan - Cilangkap
Koperasi Wahana Kalpika T02 Cililitan - Cilangkap
Persimpangan
Jalan ini memiliki 2 persimpangan utama, yaitu:
Persimpangan
Jalan Ceger Raya dan
Jalan Gempol Raya
Persimpangan McDonalds Cipayung
Referensi