Synchronize Festival 2022 adalah
Festival musik yang digelar pada 7, 8, dan 9 Oktober
2022 di Gambir Expo, Jakarta Utara, Indonesia.
Festival ini diadakan luring untuk pertama kali semenjak dua edisi virtual sebelumnya yang diakibatkan pandemi Covid-19 di Indonesia serta dihadiri lebih dari 70.000 penonton dalam tiga hari. Pada tahun ini,
Synchronize Fest mengusung tema "Lokal Lebih Vokal".
Tahun ini,
Festival tersebut mengeluarkan 100 tiket gratis seumur hidup dalam bentuk koleksi token yang tidak dapat ditukar dan dibagikan secara acak pada pemegang tiket
Festival tahun 2020 yang batal diselenggarakan akibat pandemi Covid-19 di Indonesia.
Penampil
Sebanyak 126 penampil dihadirkan pada enam panggung pada tahun tersebut. Aldila Karina, publisis
Synchronize Fest, mengungkapkan proses pemilihan penampil didasarkan pada empat pilar: musisi legendaris, musisi populer, penampilan khusus dan the new emerging artist, berisi nama-nama baru dalam industri musik.
Terdapat berbagai penampilan spesial dan reuni dalam helatan
Festival tersebut.
Festival dibuka dengan penampilan penyanyi Sal Priadi bersama ratusan penggemarnya mengelilingi area
Festival. Erwin Gutawa menggandeng 3 Diva yang terdiri atas Krisdayanti, Ruth Sahanaya dan Titi DJ untuk tampil satu panggung setelah 15 tahun. Grup musik metal Down for Life tampil berkolaborasi dengan musisi gamelan Gondrong Gunarto, sedangkan penyanyi dangdut Jhonny Iskandar tampil bersama Orkes Nunung Cs. Setelah bubarnya grup musik Naif, vokalis David Bayu tampil debut secara solo pada
Festival tersebut.
Grup musik rock and roll Dara Puspita kembali tampil reuni setelah 52 tahun bersama FLEUR!, Endah Widiastuti, Bonita, NonaRia, The Dare, MMS dan Rika Putri Anjani. Grup musik Cokelat kembali tampil dengan formasi awal setelah 12 tahun. Setelah mengundurkan diri empat tahun silam, Is Pusakata kembali tampil bersama grup musik Payung Teduh. Disjoki Dipha Barus tampil bersama Bahana Bintang, terdiri atas sesama disjoki Herman Barus, siniar Rapot, rapper Ramengvrl, A. Nayaka, Matter Mos, penyanyi Monica Karina, Kallula dan Faye Risakotta. Grup musik Mocca menampilkan set spesial untuk merayakan dua puluh tahun album debut, My Diary.
Pagelaran musik dan seni sebagai tribut untuk komposer Guruh Soekarnoputra diselenggarakan oleh komunitas Swara Gembira, menampilkan tiga puluh penyanyi Elfa's Choir, seratus penari dari Swargaloka, LKB Saraswati dan audisi terbuka, produser Erikson Jayanto & The Exoras, serta penampilan istimewa dari siniar Rapot, penyanyi Oslo Ibrahim, Romantic Echoes dan Ardhito Pramono. Grup musik kasidah Nasida Ria berkolaborasi bersama orkestra jazz yang dipimpin oleh Tjut Nyak Deviana Daudsjah. Penyanyi Oslo Ibrahim, Romantic Echoes, Bilal Indrajaya dan Morad tampil pada satu rangkaian pertunjukan yang sama. Produser Kenny Gabriel mempersembahkan "The Playground Live Session" yang menghadirkan penampilan spesial dari Teza Sumendra beserta Kara Chenoa, Noni, Rizkia Laras, Moneva, Imelda Lizal, Fangtatis, Boogiemen, Popsickle, Shotgundre dan musisi Zakari, Rafi Muhammad, Taufan Wirzon, Felix Buliks, Harley Maximiliaan dan Tommy Pratomo. Grup musik jazz The Groove merayakan dua puluh lima tahun reuni menampilkan personil awal Rieka Roslan, Yuke Sampurna dan Ali Akbar. Grup musik metal Deadsquad tampil satu panggung berkolaborasi dengan penyanyi Isyana Sarasvati, sedangkan Gisella Anastasia tampil bersama Last Child.
= Barisan penampil
=
Daftar penampil disampaikan berdasarkan waktu penampilan paling akhir hingga paling awal.
Selain penampilan musik,
Synchronize Festival berkolaborasi dengan teater film mikro Kinosaurus untuk menghadirkan penayangan film pendek.
Referensi
Pranala luar
Situs web resmi